1.

Jumat, 03 Oktober 2014

BROKEN HOME



BROKEN HOME
Apa sih broken home itu ? bagi sebagian orang tlah mengetahui arti dari broken home itu sendiri, namun kali ini saya akan menjelaskan arti broken home.
Broken home adalah keadaan dimana kurangnya perhatian orang tua, misalnya karena orang tua yang bercerai atau sibuk dengan pekerjaanya.
Perlu diketahui akibat dari broken home itu sendiri bagi anak yaitu diantaranya:
1.       Merusak sikologi anak.
2.       Membuat anak meniru tindakan orang tuanya, misalnya salah satu orang tuanya jika bertengkar dan menggunakan kekerasan maka bisa jadi sang anak kelak menjadi orang yang keras.
3.       Tanpa disadari orang tua, broken home terutama perceraian membuat anak merasa kurang kasih sayang dan anak tersebut akan mencari kesengan diluar sana dengan perbuatan negative misalnya merokok, terjerumus narkoba ataupun hal negative lainya yang bagi sang anak membuatnya senang dan melupakan masalah yang terjadi dirumah, dan melampiaskan rasa kurang kasih sayangnya dengan melakukan hal negative yang ternyata hanyalah kesenangan sesaat yang tiada guna.
4.       Anak yang terlahir dari orang tua yang melakukan perceraian, memungkinkan anak tersebut akan meniru atau melakukan perceraian yang dilakukan oleh orang tuanya kelak pada saat ia berkeluarga nanti.
5.       Kurangnya perhatian orang tua akan membuat anak merasa tak berarti.

Maka dari itu sebaiknya jika para orang tua sedang mengalami percekcokan atau adu mulut dengan pasangan anda jangan pernah sekali-kali anak anda melihat kejadian tersebut, karena berpengaruh pada sikologinya. Dan jika para orang tua yang terpaksa melakukan perceraian maka anda harus bisa menjelaskan alasan mengapa anda bercerai, agar anak anda dapat mengerti dan memahami masalah tersebut, serta berikan nasihat kepada anak anda agar tidak meniru pilihan yang diambil orang tuanya.
Kemudian para orang tua, sebaiknya harus bisa membagi waktu untuk memberikan kasih sayang kepada sang anak, agar anak tidak merasa kurang kasih sayang.
Untuk para anak broken home, sebaiknya kalian jangan berkecil hati, jangan bersedih, dan jika memungkinkan tanyakan masalah apa yang terjadi dan sedang dialami kepada orang tua kalian, lalu katakanlah kepada mereka untuk mencari solusi dari masalah tersebutterselesaikan, dan jika orang tua kalian telah bercerai maka sebaiknya kalian tidak meniru pilihan yang orang tua kalian pilih, serta janganlah kalian terjerumus kedalam dunia negative hanya karna pelampiasan masalah yang kalian hadapi. lalu,  sebaiknya lakukanlah hal-hal yang positif dan bangkit dari kesedihan agar kalian bisa buktikan bahwa anak broken home tidak semuanya terjerumus kedalam dunia negative. Tunjukan semangat kaian dan buktikan itu jika anak broken home karna perceraian orang tua tak selamanya terjerumus kedalam dunia negative.
Bagi kalian anak broken home karena merasa kurang kasih sayang karena orang tua sibukyang jarang meluangkan waktu untuk kalian, kalian harus bilang kepada orang tua kalian agar bisa meluangkan waktu bersama kalian, dan semoga setelah kalian bicara seperti itu semoga orang tua kalian mengerti, karena pada dasarnya orang tua yang sibuk bukan berarti tak sayang pada kalian, mungkin mereka melakukan hal tersebut dengan tujuan membahagiakan kalian.
Harapan penulis, semoga roken home tidak semakin meningkat, dan korban broken home tidak lagi terjerumus kedalam hal yang negative.
Mohon maaf jika penulis ada salah kata, karna tak ada manusia yang sempurna dan tak luput dari kesalahan sebab kesempurnaan hanya milik tuhan yang maha esa semata, semoga postingan saya berarti bagi kalian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar